Es Kopi Kekinian

*Resep Es Kopi Kekinian yang Nikmat & Mudah Dibuat* ☕😉

Es kopi kekinian memang nikmat. Apalagi jika diminum saat matahari sedang terik menyengat.

Tapi, membelinya terus-terusan bisa membuat kantong Anda sekarat. Agar lebih hemat, buat saja sendiri di rumah dengan mengikuti resep es kopi kekinian yang mudah dibuat.

Alat dan bahan yang perlu disiapkan:
• 20 g bubuk kopi (gilingan fine atau medium)
• 100 ml air panas
• 5 sdm gula merah cair
• 100 ml susu full cream
• 2 sdm krimer bubuk

Cara membuatnya:
1. Seduh bubuk kopi dengan air panas (Tips: gunakan suhu ~96 °C).
2. Saring untuk menghilangkan ampas kopi.
3. Campurkan dengan bahan-bahan lain.
4. Tambahkan es batu.
5. Es kopi kekinian siap dinikmati.


Karena dicampur dengan susu, ada baiknya Anda memilih kopi dengan body bold.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Manfaat Kesehatan Berjalan Kaki

Jenis2 KOPI

Pentingnya ADAB