Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2019

Do'a Sholat Dhuha Rosulullah

*DOA DHUHA YANG TERLUPAKAN* Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam selesai shalat Dhuha, beliau mengucapkan, اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي، وَتُبْ عَلَيَّ، إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيْمِ *ALLOHUMMAGHFIR-LII WA TUB ‘ALAYYA, INNAKA ANTAT TAWWABUR ROHIIM* _(artinya: Ya Allah, ampunilah aku dan terimalah taubatku, sesungguhnya Engkau Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang)_ *sampai beliau membacanya seratus kali* ( HR. Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad, no. 619 ) Doa ini dibaca seratus kali setelah shalat dhuha. Jika karena kesibukan anda sehingga setelah shalat dhuha tidak ada waktu membaca doa diatas 100x maka bisa dibaca sambil anda beraktivitas. *Mengapa Pagi Pagi Harus Mohon Ampun Sampai 100x ?* Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, Allah Ta’ala berfirman, : *“Wahai hamba-Ku, sesungguhnya kalian berbuat dosa di waktu siang dan malam, dan Aku mengampuni dosa-dosa itu semuanya, maka mintalah ampun k

Piagam Madinah

*PIAGAM MADINAH* Saat sudah menetap di Madinah, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam mulai mengatur hubungan antar individu di Madinah. Berkait tujuan ini, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam menulis sebuah peraturan yang dikenal dengan sebutan Shahîfah atau kitâb atau lebih dikenal sekarang dengan sebutan watsîqah (piagam). Mengingat betapa penting piagam ini dalam menata masyarakat Madinah yang beraneka ragam, maka banyak ahli sejarah yang berusaha membahas dan meneliti piagam ini guna mengetahui strategi dan peraturan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam menata masyarakatnya. Dari hasil penelitian mereka ini, mereka berbeda pendapat tentang keabsahannya. Penulis kitab as Sîratun Nabawiyah Fi Dhauil Mashâdiril Ashliyyah, setelah membawakan banyak riwayat tentang piagam ini berkesimpulan bahwa riwayat tentang Piagam Madinah derajatnya hasan lighairihi [1]. SEJARAH PENULISAN PIAGAM Penulis kitab as Sîratun Nabawiyah as Shahîhah mengatakan : “Pendapat yang kuat m

Kusah2 Heroik Perang Uhud

*KISAH-KISAH HEROIK DALAM PERANG UHUD* Perang Uhud terus berkobar. Kaum kuffâr Quraisy seolah mendapatkan semangat baru. Kondisi ini jelas berbeda dengan kondisi kaum Muslimin, terutama setelah psywar yang dilancarkan kaum Quraisy. Mereka memunculkan berita bohong yaitu Rasûlullâh telah berhasil mereka bunuh, padahal beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam masih hidup. Psywar ini semakin memperparah dan melucuti semangat sebagian kaum Muslimin. sehingga sebagian dari mereka melarikan diri, sementara yang lain terus bertempur sampai akhirnya wafat sebagai syahîd. Shahabat yang pertama kali melihat Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam keadaan masih hidup adalah Ka’ab bin Mâlik Radhiyallahu anhu. Tak terbilang kegembiraan yang dirasakan Ka’ab Radhiyallahu anhu melihat Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam keadaan masih hidup. Saking gembiranya, beliau Radhiyallahu anhu berteriak memberitahukan kondisi Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam yang masih hidup. Beliau Radh

Kita dipertemukan sesuai hati

BUYA HAMKA Seseorang bilang kepada Buya Hamka, bahwa  “Pelacur di Arab itu memakai cadar dan hijab” Jawaban Buya Hamka tak terduga! “Oh ya? Saya barusan dari Los Angeles dan New York, Masya Allah, ternyata disana tidak ada pelacur,” jawab Buya..... “Ah mana mungkin Buya, di Mekkah saja ada kok. Apalagi di Amerika, pasti banyak lagi,” kata seseorang tadi... Maka kata Buya Hamka, “Kita ini memang hanya akan dipertemukan dengan apa-apa yang kita cari” Meskipun kita ke Mekkah, *tetapi jika yang diburu oleh hati adalah hal-hal yang buruk, maka Syaitan dari golongan jin dan manusia akan berusaha membantu kita untuk mendapatkannya...* “ *Tetapi sebaliknya, sejauh perjalanan ke New York, Los Angeles, bila yang dicari adalah kebaikan, maka segala kejelekan akan menjauh dan bersembunyi” tutupnya.* -------------------- *Karena itu berhati- hatilah menjaga hati. *Hati kalau sudah busuk, seringkali dipertemukan dengan hal2 yang busuk pula, walaupun di tempat yang baik. Sebaliknya ni

Do'a diantara 2 sujud

HEBATNYA DOA DUDUK ANTARA DUA SUJUD ▪ *ROBIGHFIRLII* ▪ *WARHAMNII* ▪ *WAJBURNII* ▪ *WARFA'NII* ▪ *WARZUQNII* ▪ *WAHDINII* ▪ *WA'AAFINII* ▪ *WA'FUANNII* Ketika  orang ditanya :  “Do’a apakah yang  paling  sering  dibaca oleh orang islam ?” Banyak  yang  menjawabnya dengan salah. Begitu sering do’a itu dibaca,  hingga ketika sedang membaca do’a tersebut, banyak antara kita yang tak merasa  sedang membaca DOA tersebut. Padahal  do’a itu sangatlah hebat, merangkum  keperluan kita di dunia dan akhirat. Dan dibaca minimum 17 kali setiap hari. Do’a itu, ialah do’a diantara dua sujud, marilah kita hayati dan fahami maknanya : ▪ *ROBBIGHFIRLII:* Wahai Tuhan ampunilah dosaku, dosa adalah beban, yang menyebabkan kita berat melangkah menuju ke ridhaan اللّهُ. Dosa  adalah  kotoran hati yang mem-buat  hati  gelap,  sehingga  hati kita merasa  berat sekali untuk melakukan kebaikan. ▪ *WARRHAMNII:* Sayangilah diriku, kalau kita disayang اللّه  hidup akan terasa tena